Pengguna Softlens Wajib Tau Tips Memakai Softlens agar Tidak Iritasi

Softlens sudah menjadi produk yang berfungsi untuk membantu penglihatan serta mempercantik penampilan bagi kaum wanita. Karena fungsi ini, softlens jadi lebih sering digunakan, bahkan sehari penuh. Namun ternyata, penggunaan lensa dapat menyebabkan iritasi. 

Ini Tips yang Wajib Diperhatikan
Kira-kira, bagaimanakah tips menggunakan softlens agar tidak iritasi? Berikut ulasan lengkapnya.


1. Pilih Softlens Berkualitas

Hal pertama yang menjadi pertimbangan saat membeli lensa kontak adalah kualitas. Saat ini banyak penjual yang menawarkan softlens dengan harga terlampau murah. Jangan mudah tergiur dengan tawaran tersebut, karena bisa saja kualitas lensa yang ditawarkan tidak terlalu bagus. Periksalah jenis bahan dari lensa yang akan dibeli. Lensa berbahan Silicone Hydrogel (SiHy) bisa menjadi pilihan yang tepat.

2. Pilih Diameter yang Sesuai
Setiap orang bisa saja memiliki ukuran mata yang berbeda-beda. Karenanya, Anda bisa berkonsultasi ke pihak optik untuk mendapatkan informasi mengenai ukuran diameter lensa kontak yang tepat. Penggunaan lensa yang terlalu besar maupun terlalu kecil akan menimbulkan rasa kurang nyaman di mata. 

Jika ketidaknyamanan tersebut dibiarkan dalam waktu lama, maka mata bisa saja mengalami iritasi. Karenanya, belilah softlens dengan ukuran sesuai dengan mata Anda, sehingga nyaman dipakai dalam waktu yang lama. 

3. Rajin Membersihkan Softlens
Jika Anda sudah membeli softlens yang diinginkan, Anda harus merawat softlens tersebut dengan membersihkannya secara teratur. Pembersihan ini dapat membuat lensa bebas kuman dan nyaman saat digunakan. Pastikan Anda sudah mencuci tangan sebelumnya dan menggunakan pembersih yang dikhususkan untuk membersihkan lensa.

4. Gunakan Tetes Mata Khusus
Selain memakai cairan pembersih khusus untuk membersihkan lensa kontak, Anda juga perlu menggunakan tetes mata khusus sebelum menggunakan softlens. Cairan pembersih softlens tidak diperuntukan sebagai tetes mata. Anda bisa menggunakan tetes mata yang tersedia agar mata tetap lembab dan tidak mudah iritasi. 

Jika menggunakan softlens dalam waktu yang sangat lama, maka Anda sangat disarankan untuk menggunakan tetes mata. Karena jika tidak menggunakan tetes mata, maka mata akan terasa kering, panas dan bisa saja memerah.

5. Gunakan Softlens Sebelum Berdandan
Rasanya kurang afdol jika menggunakan lensa kontak tanpa merias wajah. Sebaiknya gunakan softlens sebelum berdandan agar lensanya tetap bersih. Jika menggunakan softlens setelah berdandan, maka bisa saja lensanya menjadi buram karena masih terdapat sisa riasan di tangan Anda. karena itu, disarankan untuk menggunakan lensa kontak sebelumnya.

6. Jangan Gunakan Sambil Tidur
Meskipun Anda telah membeli lensa kontak yang berkualitas, jangan terbiasa menggunakan softlens sambil tertidur. Hal tersebut dapat membahayakan mata karena kuman pada lensa kontak bisa saja menempel ke kornea dan kemudian menyebabkan iritasi.

7. Perhatikan Kondisi Softlens
Kondisi softlens yang perlu diperhatikan adalah warna, motif, dan masa kadaluarsanya. Bagi pemula dan sebagian orang, softlens dengan warna dan motif yang terlalu variatif dapat membuat mata mengalami iritasi. Namun kini Anda bisa menggunakan softlens Miacare untuk mendapatkan softlens cantik yang aman untuk mata.

Pakai Miacare, Softlens Cantik dan Aman untuk Mata
Miacare hadir sebagai softlens paling sehat dan cantik alami yang memiliki water contain yang bagus hingga 49%. Lensa ini cocok juga digunakan oleh para pemula yang masih butuh penyesuaian.

Softlens Miacare CONFIDENCE Daily memiliki oxygen transmissibility yang tertinggi di kelasnya, yakni mencapai DK/t 151. Bahkan lensa Miacare CONFIDENCE Flash memiliki tingkat penyerapan oksigen hingga DK/t 193, tertinggi di dunia. Selain itu, 

Kemampuan sirkulasi udara ini membuat mata semakin nyaman saat menggunakan softlens dalam waktu lama dan dapat terhindar dari iritasi. Tidak hanya sehat, softlens ini juga memiliki tampilan yang membuat penggunanya terlihat cantik alami.

Produk kecantikan ini hadir dengan pilihan warna yang baik digunakan oleh pemula dan memiliki corak dotting yang indah. Corak bintik tersebut semakin indah, didukung oleh pilihan warna grey, blue, pink, dan hazel. Corak softlens yang simple dan warna dari bahan alami membuat softlens ini  aman untuk mata.

Secara umum terdapat 2 jenis softlens Miacare, yakni CONFIDENCE Shimmer (daily) yang sudah terdaftar di Kemenkes RI AKL: 21204021759 dan CONFIDENCE Flash (monthly) yang sudah terdaftar juga di Kemenkes RI AKL: 21204021590. Kedua produk ini memiliki fungsi UV Blocking dan terbuat dari Silicone Hydrogel.

Dengan begitu, produk ini tahan lama, dapat melindungi mata dari paparan sinar UV dan lentur saat digunakan. Selain itu, softlens ini nyaman dipakai lebih dari 8 jam karena terbuat dari bahan Silicon Hydrogel yang sejuk. Lensa kontak ini juga termasuk sebagai lensa sehat terbaik di dunia, sehingga kualitasnya sudah tidak perlu diragukan.

Tertarik Menggunakan Miacare? Yuk! Pesan Online Sekarang
Desain dari softlens Miacare sangat unik dengan 3 layer yang tersedia di bagian tengah dan dapat membuat mata tidak mudah lelah. Lensa kontak ini dilengkapi dengan teknologi baru, Eautrasil™ Technology yang mendukung fungsi UV Blocking. Teknologi terbaru ini juga dapat membuat mata terhindar dari iritasi.

Miacare hadir sebagai softlens tersehat dan alami, berminat untuk menggunakan softlens Miacare? Anda bisa memesannya secara online di Shopee. Ada berbagai warna yang tersedia salah satunya yakni softlens warna SiHy Anda juga bisa mengakses laman www.miacare.co.id untuk mendapatkan informasi lainnya seputar softlens Miacare.

Artikel Terkait

Pengguna Softlens Wajib Tau Tips Memakai Softlens agar Tidak Iritasi
4/ 5
Oleh