Tips Agar Seleksi Wawancara Lowongan Relationship Officer Berjalan Lancar

Seorang fresh graduate biasanya bingung mencari pekerjaan yang sesuai dengan passionnya. Berhubung saat ini Bank BCA sedang membuka lowongan pada posisi relationship officer, jadi siapkan dirimu untuk mengisi posisi sebagai relationship officer BCA. Oleh karena itu, kamu harus tau apa saja yang perlu disiapkan khususnya pada saat wawancara nanti.


Setiap perusahaan memiliki sistem seleksi tersendiri, tapi pada umumnya proses seleksi terdiri dari seleksi administrasi dan psikotes. Nah ketika kamu lolos dari tahap-tahap tersebut, kamu akan dibawa ke tes wawancara. Sayangnya, ada banyak orang yang sudah bersusah payah lolos dari tahap sebelumnya namun gugur di tes wawancara. Terlebih lagi posisi yang dilamar adalah relationship officer yang tentunya akan dihadapkan banyak pertanyaan.

Jadi pada saat wawancara nanti, usahakan jangan membuat kesalahan yang dapat merugikan. Apalagi posisi yang kamu lamar ini adalah relationship officer, kapan lagi kamu bisa mendapatkan kesempatan untuk menjadi relationship officer BCA. Bank terbesar di Indonesia ini selalu memberikan kesempatan banyak orang dengan membuka program relationship officer BCA.

Tips Agar Seleksi Wawancara Lowongan Relationship Officer Berjalan Lancar
Pada saat wawancara nanti, kamu akan dihadapkan dua tahap, wah sudah kebayang bagaimana posisi relationship officer ini bukanlah posisi pekerjaan yang biasa. Di seleksi wawancara nanti, kamu akan dihadapkan banyak pertanyaan. Jadi jangan menyepelekan pertanyaan-pertanyaan tersebut karena bisa saja hal tersebut menjadi penyebab kamu ditolak oleh perusahaan.

Agar proses seleksi kamu nanti berjalan dengan lancar, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan agar kamu dapat diterima sebagai relationship officer BCA.

1. Hindari Keterlambatan
Kesalahan pertama yang harus kamu hindari adalah keterlambatan waktu saat wawancara. Apabila nanti kamu terlambat, maka pihak perusahaan bisa langsung mencap kamu sebagai orang yang tidak bisa disiplin waktu. Jadi, wawancara tidak hanya tentang bagaimana kamu cakap menjawab berbagai pertanyaan dari HRD, tapi bagaimana kamu bisa memberikan kepercayaan dengan menjaga kedisiplinan.

2. Menjaga Attitude
Sepintar Apapun kamu, jangan sekali-kali bertindak tidak sopan dan gegabah seperti menunjukkan keahlian dengan sombong. Berusaha lah tetap merendah tapi tetap menunjukkan keahlian yang kamu miliki dengan sopan.

3. Bersikap Profesional dan Rapi
Tingkah laku juga dinilai dari looking kamu. Tentu kamu sering melihat para pelamar pekerjaan selalu memakai jas atau kemeja pada saat wawancara. Yah, hal yang sama pun harus kamu lakukan. Berusahalah untuk selalu menjaga sikap dan berpenampilan rapi, karena pewawancara juga melihat dari sisi ini. Sikap dan penampilan adalah aspek yang juga dibawa ketika kamu sudah benar-benar bekerja. Jadi jangan sampai melakukan kesalahan pada beberapa aspek tersebut.

Bagaimana, apakah sulit mengikuti wawancara relationship officer? Tentu tidak, apabila kamu menunjukkan image yang baik saat melakukan wawancara. Kapan lagi kamu bisa mengikuti program relationship officer BCA, jadi jangan sia-siakan kesempatan emas ini!

Artikel Terkait

Tips Agar Seleksi Wawancara Lowongan Relationship Officer Berjalan Lancar
4/ 5
Oleh